No menu items!

Become a member

Get the best offers and updates relating to Liberty Case News.

Nilai Ekonomi Digital Indonesia Bertambah, Potensi Bidang Sosial Ekonomi Semakin Terarah

Nilai Ekonomi Digital Indonesia Bertambah, Potensi Bidang Sosial Ekonomi Semakin Terarah Perubahan dan pembangunan seiring berjalannya waktu kian masif terjadi diberbagai sektor, tidak terkecuali sektor...
HomeTeknologiTechno : Situs Jual-Beli Kerajinan.ID | Mengantar Hasil Kerajinan Dalam Negri Ke...

Techno : Situs Jual-Beli Kerajinan.ID | Mengantar Hasil Kerajinan Dalam Negri Ke Pasar Dunia

Techno : Situs Jual-Beli Kerajinan.ID | Mengantar Hasil Kerajinan Dalam Negri Ke Pasar Dunia
Techno : Situs Jual-Beli Kerajinan.ID | Mengantar Hasil Kerajinan Dalam Negri Ke Pasar Dunia

Hampir setiap daerah di Indonesia, dari Sabang hingga Merauke memiliki kerajinan daerah masing-masing. Banyak yang sudah dikenal oleh masyarakat luas namun lebih banyak lagi yang belum dikenal oleh masyarakat luas. Indonesia membutuhkan banyak dukungan untuk bisa memajukan serta memperkenalkan kerajinan-kerajinan asli dari masing-masing daerah di Indonesia. Era Presiden Jokowi ini diharapkan juga, ekonomi kreatif berbasis teknologi menjadi lebih maju dan juga harapannya kerajinan Indonesia bisa ikut terangkat menjadi keunggulan tiap daerah masing-masing.

Untuk mendukung ekonomi kreatif berbasis budaya setiap daerah masing-masing, dan membantu mempromosikannya, seorang dokter gigi tertarik untuk membangun situs jual beli khusus kerajinan yang diberi alamat www.kerajinan.id. Kemunculan Situs Jual Beli Kerajinan ini tentu diharapkan bisa membantu masyarakat pengrajin maupun pengusaha kerajinan dalam mendapatkan tempat publikasi yang lebih banyak. Apalagi situs kerajinan Indonesia ini digratiskan kepada siapa saja untuk menggunakannya, dengan syarat produknya harus termasuk dari kategori kerajinan.

Baca Juga :   Cara Pakai Aplikasi Untuk Rapat Online, Whatsapp, Skype, Google Meet

Situs jual beli Kerajinan.id ini dibuat untuk ikut memajukan karya kerajinan di Indonesia yang jumlahnya ribuan dari setiap pulau”, tuturnya lagi.

Ini menarik, kepedulian untuk membesarkan corak daerah dengan mengangkat kerajinan setiap daerah masing-masing patut di apresiasi. Ya seperti sudah disebut diatas, hampir setiap daerah di Indonesia memiliki kerajinan khas masing-masing. Dari mulai kerajinan kulit, kerajinan kayu hingga kerajinan kain. Semoga dengan munculnya situs ini, setiap daerah bisa membangun identitas daerahnya melalui budaya dan hasil kerajinannya.

Baca Juga :   5 Rekomendasi Game PC RPG Terbaik Versi ELS

Beriklan gratis di situs kerajinan indonesia, bisa menjadi channel tambahan bagi pengrajin maupun pengusaha kerajinan untuk lebih dekat dengan calon pelanggan maupun calon pembeli. Situs kerajinan Indonesia juga akan bekerja sama dengan banyak pihak yang memiliki kepentingan juga memiliki otoritas dalam pengelolaan kerajinan setiap daerah.

Semoga kemunculan situs kerajinan Indonesia ini tidak hanya sekedar hangat didepan, semoga pengelola terus berusaha keras untuk menghidupkan serta mengembangkan situs kerajinan Indonesia ini semakin besar dan besar. Karena kita tahu, di Indonesia ini situs-situs besar rata-rata tidak dimiliki oleh orang Indonesia.
Salam.

http://kerajinan.id