No menu items!

Become a member

Get the best offers and updates relating to Liberty Case News.

Nilai Ekonomi Digital Indonesia Bertambah, Potensi Bidang Sosial Ekonomi Semakin Terarah

Nilai Ekonomi Digital Indonesia Bertambah, Potensi Bidang Sosial Ekonomi Semakin Terarah Perubahan dan pembangunan seiring berjalannya waktu kian masif terjadi diberbagai sektor, tidak terkecuali sektor...
HomeOlahragaSyaifuddin Bersyukur PSS Bisa Naik ke Liga 1

Syaifuddin Bersyukur PSS Bisa Naik ke Liga 1

SLEMAN – Perjumpaan PSS dengan Persebaya membawa kembali Mokhamad Syaifuddin ke Bumi Sembada. Pemain yang memperkuat PSS pada musim 2015-2016 ini pun memilki kesan tersendiri bermain di depan publik Sleman.

“Untuk persiapannya seperti tim-tim lainnya sebenarnya, karena berhubung ini PSS, tim yang pernah saya bela jadi tetap respek apapun yang terjadi dengan pertandingan besok,” ujar Syaifuddin setelah sesi official training Persebaya di Stadion Maguwoharjo.

Baca Juga :   Lowongan Kerja Retail Assistant di EIGER

Ia pun turut bersyukur dengan lolosnya PSS di Shopee Liga 1 2019 karena bisa bermain berjumpa Persebaya tim yang ia bela sekarang.

“Saya bersyukur, semenjak saya di PSS belum sempat berkontribusi membawa naik ke Liga 1. Walau sempat terpuruk, alhamdulillah PSS kembali lagi ke kompetisi tertinggi bisa bermain bersama dengan Persebaya. Akhirnya saya bisa bertemu lagi dengan PSS,” ungkapnya dengan senyum tersimpul.

Baca Juga :   Khasiat Coklat atau Kakao

Disinggung mengenai siapa yang akan menjadi fokusnya di laga nanti, Syaifuddin tak menyebut satu pun pemain lawan. Menurutnya laga nanti adalah pertarungan tim, bukan hanya fokus pada satu dua pemain saja yang perlu diwaspadai.

“Menurut saya sepakbola adalah permainan tim tidak hanya mengandalkan satu dua orang pemain saja yang perlu diwaspadai dari PSS. Kita semua harus waspada, fokus dan konsentrasi hingga akhir pertandingan,” jelasnya.

Baca Juga :   Seto Berharap Manajemen Bisa Banyak Belajar Dari Bali United

sumber : pss-sleman.co.id