No menu items!

Become a member

Get the best offers and updates relating to Liberty Case News.

9 Hal Wajib Diketahui Jika Anda Ingin Buka Usaha Rumah Makan

Buka usaha rumah makan bukanlah usaha yang ringan. Tapi anda harus benar-benar mempertimbangkan hal-hal dibawah ini. Karena jika tidak, maka rumah makan anda tidak...
HomeKecantikanIni Tanda-Tanda Kamu Bertemu Belahan Jiwa

Ini Tanda-Tanda Kamu Bertemu Belahan Jiwa

Belahan jiwa adalah sosok yang kita bayangkan menjadi teman hidup selamanya. Namun kenyataannya, belahan jiwa belum tentu akan menjadi teman hidup kita. Ada beberapa teori yang menyebutkan bahwa belahan jiwa sebenarnya adalah kembaran dari jiwa diri sendiri yang terpisah secara fisik. Jika kamu sedang menjalin hubungan dengan seseorang dan kamu sangat ingin tahu apakah dia adalah belahan jiwamu atau bukan, mari kita lihat tanda-tandanya.

Menghargai Kejujuran dan Kepercayaan

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang pertama adalah jika kamu dan pasanganmu bisa saling menghargai kejujuran dan kepercayaan. Hal utama yang paling penting dalam menjalin suatu hubungan adalah keterbukaan dan kejujuran. Walaupun kejujuran terkadang menyakitkan, namun jika kamu dan pasangan bisa melakukan hal tersebut maka ini adalah pertanda bahwa kalian adalah soulmate sejati.

Konflik yang terjadi dalam hubungan adalah hal yang wajar. Namun jangan pernah menjadikan hal ini sebagai alasan untuk bertindak tidak jujur dan tertutup dengan pasangan. Jika kamu selalu mengutamakan kejujuran, maka ini pastinya juga akan meningkatkan kepercayaan pasangan terhadapmu.

Disetujui Oleh Sahabat dan Keluargamu

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang kedua adalah pasanganmu tersebut disetujui oleh orang-orang terdekatmu, seperti keluarga dan sahabat-sahabatmu. Saat kamu benar-benar mencintai seseorang maka kamu bisa dibutakan oleh cinta dan tidak bisa melihat dengan jelas keburukan dari orang tersebut. Oleh karena itu, sangat penting bagimu untuk mendengarkan pendapat-pendapat dari orang-orang terdekatmu. Karena keluarga dan sahabat adalah orang yang paling peduli dengan dirimu. Mereka pastinya akan berusaha mengarahkanmu ke arah yang baik.

Jika keluarga dan sahabatmu tidak menyukai pasanganmu, maka tanyakanlah apa hal yang membuat mereka tidak menyukainya. Mungkin saja mereka melihat hal buruk dari pasanganmu yang kamu tidak bisa melihatnya. Jika hal tersebut sudah tergolong hal yang serius maka kamu mungkin perlu mempertimbangkan untuk terus bertahan dengan pasangan hidupmu saat ini.

Tidak Takut Diabaikan

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang ketiga adalah kamu tidak takut merasa diabaikan olehnya karena kamu tahu dia tidak akan melakukan hal tersebut. Kamu tahu bahwa dia akan selalu ada dan membuatmu merasa bahagia. Dia tidak pernah mengabaikanmu dan kamu selalu bisa mengandalkannya. Jika pasanganmu melakukan hal ini maka ini bisa menjadi salah satu tanda-tanda bertemu belahan jiwa.

Baca Juga :   Khasiat Bunga Mawar

Selalu Ingin Berbagi Dengannya, Begitupun Sebaliknya

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang keempat adalah kamu selalu ingin berbagi dengannya dan begitupun sebaliknya. Apapun yang kamu alami, baik hal yang positif ataupun negatif, kamu selalu ingin menceritakannya kepada pasanganmu. Terkadang kamu bahkan merasa bahwa hal ini sudah seperti keharusan bagi dirimu untuk membagikan apa yang kamu alami dengan pasanganmu dan begitupun sebaliknya. Tidak hanya berbagi cerita mengenai hal-hal yang besar, melainkan hal-hal kecil sekalipun kamu selalu ingin membagikannya dengan pasanganmu. Dengan ini kamu akan merasa lebih tersambung dengan pasanganmu.

Tanda bertemu belahan jiwa adalah saat kamu bercerita dengan pasanganmu, dia akan mendengarkanmu, begitupun sebaliknya, sekalipun kamu tidak terlalu mengerti tentang topik pembicaraannya. Komunikasi yang seperti ini menunjukkan kecocokan yang kalian berdua miliki.

Dia Selalu Mendukungmu

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang selanjutnya adalah dia selalu mendukungmu dan begitupun sebaliknya sehingga kamu bisa mengandalkannya. Kamu bisa selalu datang padanya apapun yang terjadi karena kamu tahu dia akan selalu menolongmu dan membuatmu menjadi lebih percaya diri. Tak hanya kamu, dia juga merasakan hal yang sama seperti yang kamu rasakan.

Dia akan berusaha semampunya untuk membantumu jika melihat dirimu mengalami kesulitan. Menurut penelitian yang dilakukan, saling menolong dalam suatu hubungan adalah salah satu cara untuk memiliki hubungan yang langgeng.

Selalu Ingin Bertemu

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang keenam adalah kalian selalu merasa rindu dan ingin bertemu. Menemukan pria yang mau meluangkan waktu untuk menyusun rencana kencan yang kamu inginkan tidaklah mudah. Namun jika pasanganmu mau melakukannya maka bisa jadi ini salah satu tanda-tanda bertemu belahan jiwa. Tidak hanya soal berkencan, dia juga merencanakan liburan hingga masa depan bersamamu. Selain itu dia juga akan menolongmu merencanakan apa saja yang perlu dibeli saat belanja bulanan.

Baca Juga :   New Normal : Waspada Hoax ! Ini Faktanya Thermal Gun Tidak Merusak Otak !

Mencintai Satu Sama Lain Tanpa Memandang Kekurangan

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang ketujuh adalah kalian bisa tetap saling mencintai meskipun sedang berada pada titik terendah. Saat pasanganmu melihatmu benar-benar buruk, tertekan, marah, namun dia masih mencintaimu, maka ini bisa menjadi pertanda bahwa dia adalah cinta sejati untukmu. Begitu pula halnya dengan dirimu, mau tetap bersama di saat dirinya melalui masa-masa sulit.

Jika pasanganmu melakukan hal tersebut maka ini menandakan kalian adalah soulmate sejati. Ini juga menandakan bahwa kalian berdua memiliki cinta sejati yang dalam dan tulus.

Dia Mengatakan Bahwa Kamulah Orangnya

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang kedelapan adalah jika dia secara terbuka mengatakan dan memperlakukanmu seolah kamu adalah orang yang paling tepat untuk dirinya. Jika dia mengatakan hal tersebut maka ini bisa menjadi salah satu pertanda bahwa dia mungkin pasangan hidup yang tepat bagimu.

Namun tetap, perkataan saja memang tidaklah cukup. Kamu perlu benar-benar memperhatikan apakah hal itu sesuai dengan perlakuannya kepadamu. Tindakan adalah yang terpenting. Jangan pernah mempercayai seseorang yang hanya mengatakan hal-hal manis di mulut saja namun tidak sesuai dengan tindakannya.

Merasa Bahagia Saat Bersama

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang kesembilan adalah jika kamu dan pasangan sama-sama merasa bahagia saat bersama. Tidak heran mengapa kamu dan pasangan senang menghabiskan waktu luang berdua untuk berlibur atau melakukan aktivitas-aktivitas yang menyenangkan. Ini karena kamu merasa bisa melupakan masalah-masalahmu sejenak saat bersama dirinya, dan begitupun sebaliknya. Jika kamu merasakan hal ini maka ini bisa menjadi salah satu tanda-tanda bertemu belahan jiwa. Kemungkinan besar kamu dan pasangan adalah soulmate sejati.

Saling Menghormati Batasan-Batasan yang Dimiliki

Beberapa orang menganggap memiliki batasan antara satu sama lain adalah hal yang buruk dalam sebuah hubungan. Sesungguhnya untuk memiliki hubungan yang sehat kalian berdua harus sama-sama memiliki batasan-batasan pribadi dan saling menghargainya. Sangat penting bagi pasanganmu untuk permisi terlebih dahulu pada dirimu sebelum menanyakan hal-hal yang sangat pribadi. Dan jika kamu tidak mengizinkannya maka pasanganmu perlu mengerti dan tidak akan memaksamu. Jika kamu dan pasangan bisa melakukan hal itu maka ini bisa menjadi tanda-tanda bertemu belahan jiwa.

Baca Juga :   Test Psikologi : Sosok Siapa Yang Kamu Lihat Pertama Kali?

Kamu Memercayainya

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang kesebelas adalah kamu selalu memercayainya. Kamu tidak pernah meragukan pasanganmu karena dirinya memang selalu melakukan hal-hal yang membuatmu bisa sangat memercayainya. Kamu tidak akan takut pasanganmu berselingkuh. Kamu tidak merasa perlu untuk memata-matainya karena kamu tahu jika kamu mengatakan padanya bahwa kamu mulai merasa cemas maka dia akan memperlihatkan isi telepon genggam dan emailnya kepadamu.

Terkadang kamu mungkin merasa cemburu namun hal itu tidaklah lebih kuat dari pemikiran positifmu. Kamu tahu bahwa pasanganmu tidak akan pernah mengecewakan kepercayaanmu. Jika kamu merasakan hal ini maka bisa jadi kamu telah menemukan pasangan hidup yang tepat untukmu.

Kamu Merasa Hidupmu Tidak Lengkap Tanpanya

Tanda si dia adalah soulmate sejati dan pasangan hidup yang tepat bagimu adalah saat kamu bisa tiba-tiba saja merasa bahwa dialah orang yang kamu cari selama ini. Kamu mungkin akan merasakan hal ini karena perlakuannya padamu. Perlakuannya yang membuatmu merasa spesial dan utuh. Kamu merasa bahwa dialah orang yang kamu inginkan untuk menjadi pendamping hidup dan cinta sejatimu selamanya. Jika kamu merasakan hal seperti ini maka kemungkinan besar ini adalah salah satu tanda-tanda bertemu belahan jiwa.

Pertengkaran Adalah Hal Biasa

Tanda-tanda bertemu belahan jiwa yang selanjutnya adalah kamu menganggap pertengkaran adalah hal yang biasa karena kamu tahu terkadang memiliki perbedaan bukanlah sesuatu yang buruk. Walaupun memiliki perbedaan namun kalian selalu dapat menyelesaikan dan mencari jalan keluarnya. Perbedaan-perbedaan tersebut tidak akan membuat hubungan kalian semakin rapuh, justru membuat kalian bisa saling menghargai dan tidak bersikap egois.