No menu items!

Become a member

Get the best offers and updates relating to Liberty Case News.

Nilai Ekonomi Digital Indonesia Bertambah, Potensi Bidang Sosial Ekonomi Semakin Terarah

Nilai Ekonomi Digital Indonesia Bertambah, Potensi Bidang Sosial Ekonomi Semakin Terarah Perubahan dan pembangunan seiring berjalannya waktu kian masif terjadi diberbagai sektor, tidak terkecuali sektor...
HomeNews7 Bisnis yang Bisa Anda Dirikan dari Rumah

7 Bisnis yang Bisa Anda Dirikan dari Rumah


 
Jika Anda hendak bekerja untuk diri sendiri atau ingin memiliki lebih banyak waktu dengan keluarga, mulailah sebuah bisnis yang bisa dikerjakan dari rumah karena ini salah satu solusi yang paling efektif. Dari berjualan barang-barang kerajinan tangan hingga menulis blog, terdapat banyak opsi yang bisa Anda pilih jika ingin memulai bisnis sendiri tanpa harus mengeluarkan banyak uang atau ruangan yang besar dan mahal. Bacalah sejumlah ide bisnis berikut ini jika Anda tertarik untuk berbisnis dari rumah sesegera mungkin.
Aksesoris kerajinan tangan
Jik Anda menikmati membuat kerajinan tangan seperti perhiasan, dekorasi rumah atau barang keramik dan pecah belah yang indah, pertimbangkanlah untuk memulai sebuah bisnis kecil yang menjual karya-karya Anda melalui sebuah pasar online seperti Etsy.com. Buatlah karya-karya yang diinginkan oleh banyak orang dan fotolah karya itu serta sebarkan di toko online, social media dan situs Anda, jika Anda memiliki. Mereka yang suka berbelanja akan menemukan karya Anda di situs tersebut dan akan bertransaksi dengan lebih mudah. Inilah cara paling praktis untuk menggunakan kreativitas Anda dalam sebuah bisnis kecil.
Blogging
Blogger yang sukses bisa menghasilkan pendapatan setara dengan pendapatan mereka yang bekerja penuh waktu. Artikel dan kolom yang ditulis serta tulisan yang diterbitkan di situs online adalah konten-konten yang laku untuk dijual. Anda bisa memulai menulis blog di blogger.com atau tumblr.com. Untuk jenjang yang lebih profesional, Anda bisa menggunakan blog dengan hosting sendiri sehingga Anda lebih leluasa mengatur blog Anda. Temukan sebuah bidang keahlian atau topik yang menarik bagi Anda dan terutama bagi banyak orang dan mulailah menulis tentang itu dengan frekuensi yang teratur. Tulislah mengenai perkembangan terkini dalam bidang tersebut dan bagikan kiat dan trik yang bermanfaat bagi pembaca. Coba mendaftar dalam situs penyedia iklan PPC (pay per click) dengan mengunjungi situs seperti Google Adsense, yang memasang iklan di blog Anda. Makin banyak orang mengunjungi situs Anda, makin tinggi peluang untuk menghasilkan uang saat pengunjung meng-klik di salah satu iklan yang Anda pasang.
Dukungan pelanggan
Banyak perusahaan yang menggunakan tenaga kerja dari luar perusahaan untuk menjadi petugas layanan pelanggan. Jawablah panggilan telepon secara langsung dari pelanggan yang memiliki pertanyaan atau membutuhkan bantuan dalam membeli barang tertentu. Persyaratannya ialah Anda harus memiliki pengalaman layanan pelanggan. akses Internet yang bisa diandalkan dan saluran telepon kabel. Perusahaan seperti Alpine Access, liveOps, West dan Arise mempekerjakan agen layanan pelanggan virtual dari luar perusahaan mereka yang bekerja di rumha masing-masing.
Akuntan
Jika Anda cukup piawai dalam hal angka dan suka membantu teman saat musim perhitungan pajak, gunakanlah ketrampilan itu sebagai jalan untuk menghasilkan uang. Anda bisa menjual layanan Anda kepada orang-orang dan perusahaan baru saat bekerja di rumah. Anda membutuhkan software akunting dan komputer yang bisa diandalkan. Tarik pelanggan baru dengan mengunggah flyer dan mengirimkan surat ke perusahaan kecil lainnya dalam bidang bisnis Anda.
Tutor/ guru les
Jika Anda menikmati bidang mengajar, mulailah bisnis rumahan Anda dengan memberikan bimbingan belajar yang masih relevan dengan bidang pengetahuan Anda. Hubungi kelompok komunitas dan sekolah setempat untuk melihat bagaimana Anda bisa bekerja dengan para siswa yang memerlukan bantuan akademik ekstra. Anda juga dapat bergabung dalam jejaring online dan memberikan bimbingan belajara secara online, melalui Internet.
Penerjemah
Jika Anda lancar berbicara dalam bahasa asing, menjadi seorang penerjemah lepas adalah ide yang bagus. Banyak perusahaan membutuhkan dokumen untuk diterjemahkan oleh para penerjemah yang mumpuni. Temukan pekerjaan lepas dalam bidang penerjemahan di Welocalize.com atu sdl.com. Anda harus lolos dalam ujian kecakapan berbahasa asing dan memiliki kerampilan tata bahasa yang di atas rata-rata.
Penjual di eBay
Jika Anda menyukai bertransaksi dan membeli barang berkualitas dengan harga serendah mungkin, mulailah sebuah bisnis toko eBay sendiri. Manfaatkanlah semua itu dan hasilkan laba dengan menjual produk ke pembeli online. Anda bisa mendaftar dalam lelang dengan harga yang sudah ditetapkan atau format invenstaris lain. Barang Anda akan muncul di hasil pencarian eBay saat pembeli mengetikkan istilah yang berhubugan dengan deskripsi barangj ualan Anda.Pembayaran diproses melalui PayPal dan Anda tinggal mengirimkanbarang itu ke alamat yang diberikan.(*AP)
 
Sumber gambar:
Powerhomebiz.com
Sumber artikel :
http://www.ciputraentrepreneurship.com/tips-bisnis/47-memulai-bisnis/18667-7-bisnis-yang-bisa-anda-dirikan-dari-rumah.html

Baca Juga :   Info Orang Hilang